Societal Project, acara tahunan dari PPIA RMIT hadir kembalidengan konsep berbeda. Tahun ini Societal Project mengemas acara kumpul-kumpul dengan para pelajar Indonesia di Melbourne satu langkahlebih fun. Tetap memberikan kesanwah’ (jika tidak ingin disebut mewah atau glamor),dengan memilih lokasi acara di Luna Park, yang merupakan salah satu taman hiburan legendariskota Melbourne yang terletakdi daerah St. Kilda. Dan benar saja, para peserta bisa asyik bermain di beberapa wahana selama satu jam penuh sebelum acara utama dimulai.

Klaudspirit menyumbang beberapa lagu

Bertema Same Sky Different Stars”, Project Manager acara ini, Gabriel Elizabeth, menuturkan bahwa tujuan Societal Project adalah mengajak teman-teman pelajar Indonesia untuk berkumpul sembari refreshing dari penatnya tumpukan tugas dan ujian kuliah.“Tema tersebut diambil dengan maksud bahwa kita berkumpul di sini, pastinya bertemu dengan teman-teman yang berbeda-beda. Tak hanya dari universitasnya tapi juga latar belakang. Jadi, daripada kita saling bersaing dengan satu sama lain, lebih baik kita memancarkan sinar kita masing-masing agar membuat malam yang ada menjadi lebih indah,” tegas Gabriel Elizabeth.

Serunya games yang dikemas untuk memupuk kebersamaan

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Societal Project juga mengajak pesertanya untuk tampil formal – dress up dengan satu tema.Kali ini semua peserta datang dengan tampilan smart casualsehingga tetap nyaman menaiki wahana yang tersedia.

Kemeriahan Societal Project bertambah dengan adanya aneka games

Acara utamanya pun tidak kalah menarik, peserta disuguhi free-flow drinks dan five-course meal mulai dari Tasmanian salmon blini, lobster risotto, chicken and pesto penne pasta, french lamb cutlets, dan mousse sebagai hidangan penutup. Sambil menyantap makan malam, peserta yang hadir ditemani oleh penampilan musik dari Karen Raharja, Michelle, Irene Felicia, dan Klaudspirit. Mereka menyanyikan lagu-lagu masa kini hingga yang lawas dari dalam negeri hingga internasional. Diselingi pula dengan games seru yang kian mendorong tali persahabatan para pelajar indonesia yang datang dari berbagai universitas di Melbourne malam itu.

Panitia turut lebur mempersembahkan tarian
Ini dia pemenang peserta Societal Project berbusana terbaik

Tak ketinggalan, mereka yang hadir dengan penampilan terbaik dianugerahi Best Dress. Di akhir acara seluruh panitia menambah keseruan dengan beraksi menampilkan tarian diiringi musik dari DJ Henry Ho. Malam itu, tak hanya berjalan meriah, tapi juga terbentuk banyak pertemanan baru. Tentunya di bawah langit Melbourne yang bertabur bintang.

 

 

APA KATA MEREKA

 

Yovita Aurora | Pelajar

Acaranya seru banget, lebih ramedari ekspektasi gue. Konsep acaranya juga bagus banget, apalagi venuenya di Luna Park. Mungkin untuk ke depanmakanannya bisa lebih banyak.

 

Ardi | Pelajar

Acaranya rame, bisa menyatukan banyak pelajar-pelajar di Melbourne, gue juga kesinimenunggu dan nontontemen gue manggung. Cuma, kalau bisa, konsep makanannya buffet saja biar lebih teratur.

 

Yapit Japoetra | Direktur YNJ Migration Consultants

Acaranya bagus, seperti apa yang dikatakan mereka,disini pelajar-pelajar bisa saling berkumpul dan saling bersinar. Lagu-lagu dari Indonesia juga sangat menghibur acara ini. Untuk tahun-tahun depan mungkin tempat duduknya bisa lebih diorganise.

 

 

 

 

Asa