Mengenal Hari ANZAC

Setiap tanggal 25 April, Australia merayakan ANZAC day. Tetapi apakah ANZAC day itu? Kenapa penting untuk orang Australia? Dan apa yang istimewa dari ANZAC day?

ANZAC day adalah salah satu hari yang paling penting di kalendar Australia. ANZAC sendiri merupakan singkatan dari Australia and New Zealand Army Corps. Pada ANZAC day, Australia dan Selandia Baru mengadakan upacara untuk mengingat dan menghormati prajurit-prajurit yang meninggal pada masa perang dunia pertama. Upacara yang sama juga diadakan di Gallipoli, Turki.

Turki memiliki kaitan yang erat dengan ANZAC day karena pada tahun 1915 sebanyak lebih dari 8,000 tentara dari Australia dan Selandia Baru meninggal dalam perang. Tahun ini adalah ulang tahun ke-100 sejak prajurit Australia dan Selandia Baru datang ke Turki.

Saat ini ada beberapa upcara ibadah untuk merayakan ANZAC day di kedua Negara. Upacara yang pertama di sebut Dawn Service. Upacara ini diadakan saat matahari terbit, yang menandakan ketika para prajurit tiba di Gallipoli. Kemudian ada parade, yang diikuti oleh prajurit yang masih hidup atau keturunannya, parade ini umumnya diadakan di jalan – jalan utama di kota – kota di Australia. Tahun lalu, di Melbourne ada 80,000 orang yang mengikuti Dawn Service di lokasi Shrine of Rememberence. Dawn Service juga banyak diadakan di berbagai daerah di seluruh Australia.

Umumnya ANZAC day adalah hari libur nasional, dan kalau jatuh di akhir pekan, hari Senin di minggu selanjutnya akan menjadi hari libur sebagai pengganti. Akan teteapi, tahun ini walaupun ANZAC day jatuh pada hari Sabtu, namun pemerintah negara bagian Victoria tidak meliburkan hari Senin. Pasalnya, menurut kalangan politikus, ANZAC day adalah hari untuk menghormati dan mengenang pahlawan yang meninggal di medan peperangan, bukan untuk dirayakan sebagai hari libur.

Ada juga tradisi unik lainnya bagi penduduk Australia pada hari istimewa ini, seperti membuat biskuit ANZAC. Awalnya, biskuit ANZAC dibuat pada jaman perang yang isinya terdiri dari gandum, gula, tepung, kelapa, mentega, sirup, soda bikarbonat dan air. Biskuit ini menjadi sangat popular pada tahun 1915 terutama karena dapat tahan lama dan tidak memerlukan lemari pendingin. Dewasa ini, bila kita berkunjung ke supermarket, dipastikan akan menemukan banyak biskuit ANZAC, salah satunya ada yang berkomitmen membagikan keuntungan yang didapat dari hasil penjualan untuk didonasikan ke organisasi sosial.

Banyak hal yang bisa kita pelajari dari ANZAC day, namun yang paling penting untuk masyarakat Australia adalah mengenang dan menghargai pengorbanan para pahlawan yang gugur di medan perang untuk dunia yang lebih damai.

 

[alert color=”C20802″ icon=”59141″]Peringatan ANZAC Day 25 April di Melbourne[/alert] 

  • Upacara ANZAC
    Shrine of Remembrance; St. Kilda Road, Melbourne.
    4:30 pagi
  • Parade ANZAC
    Dari Flinders Street ke Swantston Street sampe ke Shrine of Remembrance
    9:00 pagi
  • Film ‘Gallipolli from Above’
    Shrine of Remembrance Auditorium; St. Kilda Road, Melbourne.
    9:00, 11:00 dan 12:00
    Booking melalui shrine.org.au
  • Siaran televisi hari ANZAC
    Siaran ABC 24 – dari jam 4:30 pagi

 

sam

Discover

Sponsor

spot_imgspot_img

Latest

Kebersamaan Natal Komunitas Batak melalui Chirstmas Carolling

Di Sabtu sore yang cerah suatu hari di Bulan Desember, komunitas Batak di Victoria dan Tasmania, Bonapasogit, mengadakan acara Christmas Carolling. Acara Natal bersama telah diadakan komunitas ini...

MALAM DOA BAGI INDONESIA

JUMAT, 23 AUGUSTUS 201918:00 - 21:00DI RUANG BHINNEKA KJRI, MELBOURNE

PELECEHAN SEKSUAL TERHADAP ANAK SEKOLAH

Pelecehan seksual terhadap anak-anak memang merupakan mimpi buruk orangtua. Tetapi apa jadinya ketika hal yang ditakutkan tersebut terjadi di dalam lingkungan sekolah? Di tempat...

Membawa Barang Pindahan

Sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan tentang Pembebasan Bea Masuk atas Impor Barang Pindahan, Pemerintah Indonesia memberlakukan kebijakan pembebasan bea masuk terhadap impor barang...

LAUTAN MERAH PUTIH DI MELBOURNE

Sekali lagi, Indonesia telah memerdekan negaranya selama 72 tahun. Negara Kesaturan Republik Indonesia menggelar upacara kemerdekaan dan dengan bangga mengibarkan bendera merah putih. Tentu...